Apa itu jerawat batu? Jerawat batu yakni jenis jerawat berbentuk besar dan kerapkali menyebabkan peradangan. Sehingga, jika tidak diatasi dengan baik akan menyebabkan bekas pada wajah. Jenis jerawat ini dipengaruh tingkat stress atau faktor genetik. Lalu, bagaimanakah cara menghilangkan jerawat batu?
Penyebab Timbulnya Jerawat Batu
Walaupun penyebabnya belum dipastikan, kemungkinan jenis jerawat ini disebabkan oleh banyak faktor seperti ketidakseimbangan hormon, keturunan, obat-obatan tertentu, diet, stres, dan masih banyak lagi. Bisa juga dikarenakan kosmetik yang mengandung bahan berminyak dan penggunaan pembersih yang terlalu berlebihan.Tips Alami Hilangkan Jerawat Batu
Berikut ini adalah sejumlah Tips Menghilangkan Jerawat Batu dengan cara yang alami.Menggunakan Baking Soda
Baking soda dikenal mampu mencegah serta menyembuhkan jerawat. Caranya adalah dengan mencampur ½ sendok teh baking soda serta air untuk menghasilkan pasta tebal. Kemudian, oleskan ke daerah wajah yang berjerawat dan diamkan selama 15 menit, lalu bilas dengan air dingin. Langkah ini mampu membantu untuk menghilangkan kelebihan dan mencegah timbulnya jerawat lebih banyak.
Menggunakan Kentang
Kentang mengandung alkali yang mampu memecah minyak yang menyumbat dalam pori-pori kulit. Kentang juga mampu untuk menjadi obat alami dengan mengiris kentang mentah dan memotongnya menjadi setengah dan menggosokannya di daerah yang terkena, lalu diamkan selama setengah jam dan bilas menggunakan air hangat
Dengan Telur Putih
Telur dikenal sangat efektif sebagai solusi. Campurkan putih telur dengan beberapa tetes madu dan oleskan ke bagian wajah. Cara ini diklaim mampu mengurangi jerawat
Dengan Madu dan Kunyit
Cara alami lainnya untuk menyembuhkan jerawat batu adalah dengan menggunakan madu dan kunyit. Anda bisa mengoleskan campuran madu dan kunyit secara bersamaan dengan air jeruk nipis untuk membantu mengobati jerawat batu yang sudah dewasa. Cara ini diakui mampu membantu mengurangi peradangan serta memberikan efek menenangkan pada kulit. Bisa dikatakan bahwa madu serta kunyit adalah salah satu obat jerawat batu tradisional yang cukup ampuh dalam mengobati jerawat batu.
Nah, itulah beberapa cara alami yang bisa dilakukan untuk membantu anda menyembuhkan jerawat batu. Perlu diingat bahwa jerawat batu harus sesegera mungkin diobati. Rajin-rajinlah merawat kesehatan kulit muka anda agar terhindar dari masalah-masalah kulit yang mengganggu.
0 comments:
Post a Comment